Tangerang (ANTARA) - Pemerintah Kota Tangerang Banten melakukan evakuasi pada puluhan warga ke kantor Kecamatan Neglasari sebagai upaya antisipasi agar masyarakat tidak terkena penyakit akibat menghirup asap kebakaran dari TPA Rawakucing.

"Sementara kita evakuasi mereka, karena asap dari kebakaran bisa berdampak buruk bagi kesehatan warga sekitar," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah usai meninjau lokasi TPA Rawa Kucing, Sabtu.

Untuk saat ini, ada 34 orang yang telah dievakuasi dengan rincian 19 dewasa dan 15 anak-anak. Saat ini, kebakaran masih terjadi di TPA Rawa Kucing dan api belum bisa dipadamkan.

Angin kencang dan cuaca panas membuat api kembali membesar setelah pada Sabtu Pagi sempat berangsur mengecil. Hingga akhirnya Pemkot mengambil langkah cepat.

Wali Kota Arief juga menginstruksikan Dinas Sosial untuk segera memberikan bantuan kebutuhan masyarakat yang sedang mengungsi di kantor kecamatan.

"Kami sudah minta Dinsos untuk segera kirim bantuan terutama makanan untuk para pengungsi " katanya.

Kepala Dinas Sosial Kota Tangerang, Mulyani, menjelaskan pihaknya telah menindaklanjuti arahan Wali Kota dengan mendistribusikan bantuan makanan bagi para pengungsi yang kini tinggal di kantor Kecamatan Neglasari.

"Bantuan makanan sudah didistribusikan, dan bantuan lain juga sedang disiapkan," ujarnya.

Baca juga: PMI sebut petugas pemadam di TPA Rawakucing banyak alami sesak napas

Baca juga: Dinkes siapkan mini ICU di lokasi kebakaran TPA Rawakucing

Baca juga: 450 personel gabungan tangani kebakaran di TPA Rawakucing

Pewarta: Achmad Irfan
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2023