AsiaNet 53196

TOKYO, 5 Juni 2013 (ANTARA/Kyodo JBN/AsiaNet) --

- Kinerja Tinggi/Akurasi Tinggi yang Menghadirkan Akurasi Poin Operasi Magnetik +/-1,5 mT, yang khusus Dikembangkan untuk Deteksi Posisi/Rotasi pada Aplikasi Otomotif yang Memiliki Tingkat Permintaan Tinggi -

Seiko Instruments Inc. (SII) merilis seri ICs Sensor Efek Hall S-57A1/K1 terbaru untuk keperluan aplikasi otomotif yang membutuhkan kinerja, kehandalan, akurasi, dan sensitivitas magnetik yang tinggi. ICs sensor efek hall mendeteksi perubahan dan pengeluaran medan magnet dalam tingkat voltase tinggi atau rendah, tergantung pada kekuatan medan dan polaritasnya. Dengan mengkombinasikan sensor dengan magnet, para perancang dapat membuat aplikasi yang beroperasi berdasarkan pendeteksian kondisi terbuka/tertutup, posisi relatif, rotasi dan arah.

Seri sensor efek hall SII mencakup dua tipe sensor dasar: Unipolar (S-57A1) -- untuk mendeteksi kondisi terbuka/tertutup seperti pada pintu, sabuk pengaman, pemutar CD/DVD, dan tuas pengungkit -- dan Bipolar (S-57K1) -- untuk mendeteksi/mengukur rotasi dan arah seperti pada motor EPS, power windows, dan penyeka kaca depan. Selain kinerja dan akurasi yang tinggi, seri S-57A1/K1 menghadirkan cakupan voltase (VDD = 3,5 hingga 26,0 V) dan cakupan suhu yang luas (-40C hingga 125C), dengan kinerja super cepat -- tCYCLE = 16 mikrodetik (S-57A1) dan 8 mikrodetik (S-57K1).

IC sensor dikemas dalam bentuk yang kecil, hanya sebesar SOT-23-3 (2,9 x 2,8 x 1,3 mm) dan bebas timah (Pb)/bebas halogen, sehingga membuat proses integrasi pada ekosistem otomotif sangat cepat dan ramah lingkungan.

SII juga menyediakan layanan konsultasi simulasi magnetik untuk membantu para pelanggan dalam merancang sistem, seperti pemilihan magnet dan dimensi/lokasi terkait.

Selain aplikasi otomobil, seri S-57A1/K1 juga dapat digunakan pada berbagai aplikasi, seperti motor DC tak bersapu, peralatan rumah tangga, dan industri. SII memiliki rekam jejak yang baik dan sangat mapan di dalam menyediakan solusi Electrically Erasable Programmable Read-Only Memory (EEPROMs bagi industri otomotif. Hasilnya, SII memegang pangsa pasar nomor 1 pada kategori ini di Jepang. ICs Hall SII telah banyak diadopsi di dalam berbagai kebutuhan, di antaranya pada penggunaan ponsel pintar, tablet, dan laptop. SII memiliki rekam jejak yang telah terbukti di dalam menyediakan perangkat berkinerja tinggi dan handal bagi sektor dengan tingkat permintaan yang sangat tinggi seperti aplikasi otomotif.

Informasi detail:
http://datasheet.sii-ic.com/en/hall_ics/S57A1_A_E.pdf
http://datasheet.sii-ic.com/en/hall_ics/S57K1_A_E.pdf

Silakan kunjungi:
http://www.sii-ic.com/en/semicon/

Tentang Seiko Instruments Inc. (SII)
SII merupakan anak perusahaan utama dari Seiko Holdings Corporation (TSE: 8050). Perusahaan ini mengembangkan, membuat, dan menjual perangkat elektronik, produk dan solusi komunikasi, mesin pencetak, jam tangan, komponen khusus, dan berbagai peralatan permesinan. Silakan kunjungi http://www.sii.co.jp/corp/eg/index.html


Sumber: Seiko Instruments Inc.

Kontak:
Yasuko Arai
Corporate Communications Dept.
Seiko Instruments Inc.
Tel: +81-43-211-1111
e-mail: pr@sii.co.jp
Online Inquiry: http://speed.sii.co.jp/pub/corp/pr/inq_menu_en.jsp

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013