Kualitas udara sudah menurun sejak beberapa hari terakhir. Namun statusnya masih sedang. Hari ini kembali menurun kembali menjadi tidak sehat
Padang (ANTARA) - Kualitas udara di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), menurun menjadi tidak sehat dengan nilai PM2.5 berdasarkan Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) mencapai 105, akibat kabut asap pada Rabu siang.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sumbar, Asben Hendri, di Padang, Rabu, mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker di luar ruangan karena kondisi udara di daerah itu menurun sejak beberapa hari terakhir.
"Kualitas udara sudah menurun sejak beberapa hari terakhir. Namun statusnya masih sedang. Hari ini kembali menurun kembali menjadi tidak sehat," katanya.
Selain menggunakan masker ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak membakar sampah atau jerami di sawah agar tidak menambah kabut asap yang menyelimuti daerah itu.
Baca juga: Pemkot Padang bagikan ribuan masker cegah ISPA akibat kabut asap
Meski demikian dari Dinas Kehutanan Sumbar, kata dia, hari ini terpantau sejumlah titik panas dan titik api pada beberapa daerah di Sumbar.
Kepala Dinas Kehutanan Sumbar Yozarwardi menyebut berdasarkan aplikasi SiPongi milik Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI, terpantau belasan titik panas (hotspot) di Sumbar, terutama di Pesisir Selatan, Sijunjung, dan Solok Selatan pada Rabu.
Sementara titik api (fire spot) terpantau di perbatasan Kabupaten Pesisir Selatan dengan Provinsi Bengkulu.
Ia menyebut petugas telah turun ke lapangan untuk memastikan titik panas tersebut berupa kebakaran lahan/hutan atau tidak.
Baca juga: BPBD Pesisir Selatan padamkan titik api di lima kecamatan
Baca juga: Sejumlah titik api di Sumbar berhasil dipadamkan
Pewarta: Miko Elfisha
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023