Jakarta (ANTARA News) - Klub sepakbola Bayern Munchen akhirnya mencetak sejarah sebagai tim Jerman pertama yang meraih tiga piala sekaligus dalam satu musim; Liga Champions, Bundes Liga, dan DfB Pokal.
Munchen memperoleh gelar itu di stadion Olympic, Berlin, selepas mengalahkan VfB Stuttgart 3-2 dalam laga DfB Pokal, Sabtu waktu setempat (Minggu dini hari).
Kesukesan Munchen dalam tiga laga itu memang tidak terlepas dari tangan Jupp Heynckes sebagai manajer.
Namun, di depan pendukung Die Bayern dan Die Schwaben yang memenuhi Olympic Stadium Berlin tampak Thomas Muller dan Mario Gomez yang menciptakan tiga gol untuk Munchen.
Muller membuka gol pertama bagi tim Bavaria pada menit ke-37 melalui tendangan pinalti.
Lalu disusul dua gol Gomez pada tiga menit pembuka babak kedua dan menit ke-61.
Sementara di kubu Stuttgart, Martin Harnik seakan menyelamatkan muka tim asuhan Bruno Labbadia dari kekalahan telak dengan mencetak dua gol pada menit ke-71 dan ke-80.
Munchen mampu mempertahankan kedudukan 3-2 dengan menurunkan Xherdan Shaqiri dan Anatoliy Tymoschuk pada 10 menit-menit terakhir babak kedua usai.
Pertandingan sepanjang 90 menit itu juga diwarnai lima kartu kuning masing-masing untuk Bastian Schweinsteiger, Mario Mandzukic (Munchen), Ibrahima Traore, Arthur Boka, dan Vedad Ibisevic (Stuttgart). (I026)
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013