Jakarta (ANTARA News) - Kesebelasan Persikota Tangerang mengalahkan tuan rumah Persitara Jakarta Utara 1-0 dalam laga pertama Babak II Copa Dji Sam Soe Indonesia 2006 di stadion Lebak Bulus Jakarta Selasa sore. Satu-satunya gol kemenangan Persikota ini dicetak oleh penyerang Ndolar Blase di menit ke-31. Sementara Persitara terus menekan untuk menyamakan kedudukan dengan dimotori gelandang tengah Javier Rocha. Babak kedua, sedikitnya ada empat peluang klub berjuluk Laskar Si Pitung ini, Namun tak mampu membuahkan gol balasan. Di menit ke-68, satu peluang emas untuk menyamakan kedudukan dari kotak penalti gagal dieksekusi Javier Rocha. Penalti ini dihadiahkan wasit Aeng Suarlan karena pemain tengah Persikota Bakrie Umarela handsball. Namun, tembakan penalti Rocha melebar dari mistar gawang Persikota yang dikawal kiper Tema Mursadat. Dengan hasil ini, berat bagi Persitara untuk dapat melaju ke babak III Copa Indonesia karena pertandingan kedua akan dilaksanakan di Stadion benteng, markas Persikota pada 15 Juli mendatang. Pelatih Persitara A Gurning usai pertandingan mengakui buruknya penampilan anak asuhnya jauh dari penampilan terbaik mereka. "Kamu kurang beruntung untuk menyamakan kedudukan. Satu peluang dikotak penalti juga gagal dieksekusi. Ya itu lah sepakbola," katanya. Ia mengakui, timnya baru berkumpul pada 5 Juli lalu sehingga praktis timnya hanya menjalani tiga kali pertemuan.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006