Di antaranya Gaston, Marwan Sayedeh dan Rizky PelluJayapura (ANTARA News) - Pelatih Persiwa Wamena Subangkit mengatakan dua pemainnya absen saat timnya menjamu Pelita Bandung Raya (PBR)di stadion Pendidikan Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua, Senin (27/5) sore.
"Ricardo Robertho Merani dan Huberto Robert Elopere sedang cedera dan dipastikan tidak bisa dimainkan saat lawan PBR Senin besok," kata Subangkit ketika dihubungi Antara dari Jayapura, Minggu.
Menurutnya kedua pemain tersebut merupakan pemain kunci Persiwa sehingga dia harus bisa memaksimalkan semua pemain cadangan yang ada termasuk menurunkan sejumlah pilar muda Persiwa U-21.
"Iya, saya akan maksimalkan pemain yang ada termasuk dari Persiwa U-21 karena lawan PBR menjadi target meraih poin penuh," katanya.
Ketika ditanya, pemain kunci dari tim lawan yang akan diwaspadai oleh Persiwa Wamena, Subangkit sampaikan ada sejumlah pilar utama. "Di antaranya Gaston, Marwan Sayedeh dan Rizky Pellu. Saya kira ketiga pemain ini adalah kunci serangan PBR selain pemain lainya," katanya.
Pada pertandingan sebelumnya, Persiwa Wamena di luar dugaan dipermalukan oleh tim tamu Sriwijaya FC dengan skor 0-1. Sementara PBR berhasil mengamankan poin satu dari kandang kandidat juara musim ini, Persipura Jayapura setelah berhasil menahan imbang gempuran Boas Salossa dan kawan-kawan dengan skor 1-1.
Posisi dan poin kedua tim pun tak jauh beda, Persiwa di peringkat ke-11 dengan raihan poin 23 dari 20 kali melakoni pertandingan. Sedangkan anak asuh Daniel Darko Janakovic mengoleksi 22 poin dan sedang nangkring di posisi ke-13 dengan 22 poin dari 20 kali menjalani pertandingan.
Pewarta: Alfian Rumagit
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013