Jakarta (ANTARA) - Saraf vagus adalah aliran dua arah pembuluh darah besar antara otak dan tubuh, yang berfungsi dalam mengatur denyut jantung, paru-paru, lidah, tenggorokan dan saluran pencernaan.
Saraf vagus harus dipenuhi nutrisinya untuk mencegah timbulnya berbagai gejala fisik seperti kurang tidur, berkurangnya kekebalan tubuh, dan berkurangnya kejernihan mental.
Baca juga: Lima bahan makanan bernutrisi untuk kesehatan dan kecantikan kulit
Dari natrium, magnesium, hingga kolin, berikut beberapa nutrisi yang penting untuk mendukung saraf vagus.
1. Kolin: nutrisi ini ditemukan dalam daging merah dan ikan, yang merupakan neurotransmitter penting yang memiliki efek perlindungan pada arteri dan juga membantu memulihkan sensitivitas baroreflex atau sistem denyut jantung.
Baca juga: Makanan bernutrisi untuk menambah imun wanita usia 40-an
3. Magnesium: ditemukan dalam jumlah besar pada sayuran berdaun hijau, magnesium membantu mengatur kontraksi otot, tekanan darah, dan metabolisme insulin.
4. Natrium: natrium yang ditemukan dalam garam, membantu dalam beberapa proses fisiologis seperti kontraksi otot, aktivitas saraf, dan penyerapan nutrisi.
Baca juga: Gaya hidup sehat dimulai dari makanan bernutrisi
Penerjemah: Fitra Ashari
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023