Kami selidiki untuk mengetahui penyebabnya,"
Jakarta (ANTARA News) - Petugas Polda Metro Jaya meneliti sampel makanan yang diduga membuat keracunan puluhan anggota Brimob usai mengamankan eksekusi rumah di Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur.
"Kami selidiki untuk mengetahui penyebabnya," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan polisi telah mengambil sampel makanan nasi kotak yang dikonsumsi anggota Brimob yang keracunan guna diteliti kandungannya, termasuk kemungkinan terkontaminasi atau basi.
Rikwanto berjanji akan menginformasikan hasil dari penelitian kandungan makanan yang diduga membuat muntah dan mual anggota Brimob Polda Metro Jaya tersebut.
Sebelumnya, puluhan anggota Brimob Polda Metro Jaya keracunan usai menyantap nasi bungkus saat mengamankan eksekusi rumah di Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu siang.
Korban keracunan sempat menjalani penanganan pertama di puskesmas terdekat, kemudian dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur, guna perawatan lebih lanjut.
(T014/M026)
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013