Newcastle (ANTARA News) - Laurent Koscielny menjadi pahlawan ketika Arsenal menang 1-0 atas tuan rumah Newcastle, Minggu malam (WIB), sekaligus memastikan klub asuhan Arsene Winger itu meraih tempat keempat klasemen akhir Liga Utama Inggris.
Gol Koscielny pada laga terakhir itu juga mewujudkan ambisi Arsenal merebut tiket kualifikasi Liga Champions musim depan, menyingkirkan saingan terdekat Tottenham Hotspur yang juga hanya menang 1-0 atas Sunderland.
Bermain di kandang Newcastle, St James's Park, Arsenal mengawali dengan baik. Papiss Cisse langsung menggebrak nyali lawannya memanfaatkan umpan Mapou Yanga-Mbiwa pada menit ke-7.
Sayang serangannya masih bisa dipatahkan barisan belakang Newcastle, juga ketika Yoan Gouffran dan Cisse menciptakan peluang kedua.
Pada menit 24, Wenger harus memanggil Alex Oxlade-Chamberlain untuk menggantikan Mikel Arteta yang mengalami masalah otot kaki.
Hingga setengah waktu pertandingan habis, kedua tim belum bisa mencetak gol.
Pada menit 52, babak kedua, Laurent Koscielny memecah kebuntuan dengan golnya yang membuat Arsenal unggul 1-0.
Gol tercipta melalui umpan Lukas Podolski yang meneruskan tendangan bebas dari Theo Walcott. Tendangan bebas yang benar-benar menguntungkan Arsenal setelah Yohan Cabaye melanggar Bacary Sagna.
Sejumlah usaha dari tuan rumah untuk menyamakan kedudukan melalui Cabaye, Ben Arfa dan rekan-rekannya tidak juga berhasil.
Arsenal berhasil merebut tiga angka dan menempati posisi keempat klasemen dengan nilai 73, unggul satu angka dari Tottenham Hotspur yang berada di bawahnya. Hotspur gagal merebut tempat keempat setelah dengan bersusah payah hanya menang 1-0 atas Sunderland, demikian mengutip laman resmi Liga Utama Inggris.
Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013