sehingga tidak menjadi traumatik
JAKARTA (ANTARA) - Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta terus melakukan monitoring pendampingan psikologi terhadap para siswa dan guru yang menyaksikan kejadian murid melompat dari lantai empat di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Plt Disdik DKI Jakarta Purwosusilo mengatakan pendampingan akan terus dilakukan untuk memastikan tidak ada rasa traumatik untuk para siswa dan guru.

"Alhamdulillah, untuk saat ini anak-anak sudah ceria, gurunya juga sudah bersemangat, dan pembelajaran sudah berjalan dengan lancar," Plt Disdik DKI Jakarta Purwosusilo saat dihubungi ANTARA, Selasa.

Purwosusilo mengatakan pendampingan tersebut bekerja sama dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (DPPAPP) Provinsi DKI Jakarta, Dinas Kesehatan dan KPAI yang dilakukan melalui pemantauan kesehatan mental dan psikis.

Purwosusilo mengatakan, pemulihan psikologis dinilai penting. Karena banyak masyarakat termasuk anak-anak yang melihat video, dan membaca artikel yang berhubungan dengan peristiwa itu.

Sehingga, kata dia, Disdik dalam hal ini punya tanggung jawab untuk menghilangkan rasa traumatik pada mereka semua.

"Pendampingan psikologis, salah satunya dilakukan dengan cara menciptakan suasana hati yang menyenangkan dan riang sehingga tidak menjadi traumatik," kata dia.

Sebelumnya, seorang siswi SDN 06 Pesanggrahan, Jakarta Selatan meninggal dunia diduga karena terjatuh dari lantai empat gedung sekolahnya, setelah sempat menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Fatmawati.

Peristiwa itu terjadi pada pukul 08.00 WIB, Selasa (26/9). Korban saat itu sedang bermain dengan teman-teman sekelas di pilar lantai empat gedung sekolah itu.

Polres Metro Jakarta Selatan telah memeriksa 12 saksi terkait peristiwa jatuhnya siswi SDN 06 Pesanggrahan, Jakarta Selatan dari lantai empat gedung sekolah. Para saksi yang diperiksa mulai dari teman hingga pihak dari sekolah korban.

Baca juga: Dinas Pendidikan DKI telusuri sekolah terkait penahanan ijazah

Baca juga: JPPI desak DKI bentuk tim investigasi usut siswa jatuh dari lantai 4

Baca juga: Pemprov DKI jaga trauma usai ada siswa jatuh dari lantai 4

Pewarta: Erlangga Bregas Prakoso
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023