Memenangkan setiap pertandingan di tiap turnamen sangat penting. Saya hanya melakukan yang terbaik dan Rolland Garros penting, tetapi bukan satu-satunya turnamen di dunia.

Jakarta (ANTARA News) - Finalis turnamen Roma Masters, Rafael (Rafa) Nadal, mengatakan bahwa setiap kejuaraan penting dan memiliki sejarah besarnya masing-masing.

"Perasaanku menyatakan bahwa Roma, Madrid, Barcelona, dan Monte Carlo tidak pantas dikatakan sebagai persiapan menjelang Roland Garros (turnamen grand slam di Paris)," kata petenis spesialis lapangan tanah liat tersebut.

Pernyataan Rafa Nadal itu terlontar saat menjawab pertanyaan wartawan mengenai kebiasaan beberapa pemain yang menggunakan kejuaraan Roma Masters sebagai pemanasan menjelang turnamen grand slam Paris Terbuka.

"Memenangkan setiap pertandingan di tiap turnamen sangat penting. Saya hanya melakukan yang terbaik dan Rolland Garros penting, tetapi bukan satu-satunya turnamen di dunia," tambahnya.

Petenis asal Mallorca, Spanyol ini memperlihatkan permainan yang menarik saat mengalahkan Tomas Berdych di semifinal dengan dua set langsung 6-2, 6-4. Demikian diberitakan situs resmi turnamen internazionalibnlditalia.com.

"Hari ini saya bermain luar biasa dan saya tidak tahu dimana level terbaik saya. Tetapi sangat sulit mengatakan 100 persen atau 90 persen," katanya saat menjawab pertanyaan wartawan mengenai dirinya yang terbaik di lapangan tanah liat.

"Saya tidak dapat mengatakan saya gembira sekarang, saya mengatakan minggu lalu bahwa saya bermain lebih baik di Madrid ketimbang di Monte Carlo dan Barcelona," tambahnya.

Penerjemah: Ella Syafputri
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013