Baru di bawah kepemimpinan seorang Erick Thohir lah Indonesia memiliki BSI sebagai bank syariah terbesar dengan aset Rp314 triliun
Jakarta (ANTARA) - Ketua Pengembangan Ekonomi Islam Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MN-KAHMI) Arief Rosyid Hasan mengatakan kepemimpinan Erick Thohir sebagai Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) dapat menjadikan keuangan syariah di Indonesia menjadi lebih maju.
Arief menyampaikan Erick selalu memiliki misi untuk memajukan ekonomi dan keuangan syariah. Hal ini dibuktikannya dengan terbentuknya Bank Syariah Indonesia (BSI).
"Baru di bawah kepemimpinan seorang Erick Thohir lah Indonesia memiliki BSI sebagai bank syariah terbesar dengan aset Rp314 triliun, peringkat nomor 6 di antara bank konvensional lain," ujar Arief melalui keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Menurut Arief, Erick tidak hanya menunjukkan prestasi dalam memajukan ekonomi syariah di Indonesia, tapi juga sebagai pemimpin yang berintegritas dan dapat dipercaya.
Baca juga: Erick: Kekuatan ekonomi syariah mampu urai kesenjangan
Lebih lanjut, kemajuan ekonomi Syariah di Indonesia memang masih perlu peningkatan. Hal ini mengingat perkembangannya yang cenderung lambat, walaupun tidak stagnan.
Indonesia memiliki peluang yang besar dalam pengembangan ekonomi syariah, terlebih penduduk Tanah Air mayoritas beragama Islam.
"Insya Allah Pak Erick tidak akan sendirian, kita coba gaungkan bersama, sebab ekonomi syariah ini milik bersama," kata Arief.
Sementara itu, Erick mengatakan bahwa masih banyak hal harus dibenahi dan dikembangkan di kepengurusan MES.
Erick belum puas dengan kinerja saat ini karena banyak pekerjaan rumah yang masih harus diselesaikan.
"Tentu ini juga ditujukan untuk diri saya sendiri," kata Erick.
Baca juga: Erick Thohir arahkan perekonomian syariah sebagai produk global
Baca juga: Erick Thohir kembali terpilih menjadi Ketua Umum MES
Pewarta: Maria Cicilia Galuh Prayudhia
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2023