Beijing (ANTARA) - Data Kementerian Transportasi China menyebutkan bahwa volume kargo jalan raya negara itu naik 7,7 persen secara tahunan (year on year/yoy) dalam delapan bulan pertama tahun ini.
Kementerian itu menjelaskan bahwa sebanyak 26,12 miliar ton kargo diangkut melalui jalan raya selama periode tersebut:
Pada Agustus 2023, volume kargo jalan raya China mencapai 3,57 miliar ton.
Pada periode Januari-Agustus, Provinsi Jilin mencatat ekspansi volume kargo jalan raya terbesar, yakni 28,7 persen (yoy), diikuti Provinsi Qinghai dan Provinsi Hubei.
Pewarta: Xinhua
Editor: Imam Budilaksono
Copyright © ANTARA 2023