Meningkat dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya sekitar Rp17 miliar.

Palembang (ANTARA) - Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Palembang Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan (Sumsel) sejak Januari hingga September 2023, memperoleh penerimaan negara bukan pajak (PNBP) dari pelayanan paspor mencapai Rp19,6 miliar.

"Realisasi penerimaan negara tersebut meningkat dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya sekitar Rp17 miliar," kata Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang Mohammad Ridwan, di Palembang, Sabtu.

Dia menjelaskan, PNBP itu diperoleh dari kegiatan pelayanan pembuatan paspor masyarakat di enam kabupaten dan kota yang masuk dalam wilayah kerja Imigrasi Palembang, meliputi Kota Palembang, Prabumulih, Kabupaten Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir, Banyuasin, dan Kabupaten Musi Banyuasin.

Jumlah paspor yang telah diterbitkan sejak Januari hingga September 2024 ini sekitar 30.000 buku paspor baru dan penggantian buku (perpanjang masa berlaku).

Pelayanan pembuatan paspor tersebut dilakukan melalui pelayanan reguler pada jam kerja setiap hari Senin-Jumat di Kantor Imigrasi Palembang, serta melalui pelayanan pengembangan inovasi dengan sistem jemput bola dan pelayanan khusus di akhir pekan atau hari libur, kata Ridwan.

Kepala Seksi Lalu lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang Adeb Yoenoes menambahkan, akhir-akhir ini permohonan pembuatan paspor sedikit meningkat dibandingkan beberapa bulan sebelumnya.

Permohonan pembuatan paspor sekarang ini bisa mencapai 250 orang lebih per hari, sebelumnya rata-rata 200 pemohon per hari.

"Sebagian masyarakat mengajukan permohonan pembuatan paspor untuk persiapan berangkat ibadah umrah, sedangkan sebagian lagi untuk kepentingan perjalanan ke luar negeri seperti liburan,/wisata, bisnis, dan pendidikan," ujar Adeb.
Baca juga: Imigrasi Palembang mulai layani penerbangan umrah langsung Madinah
Baca juga: Imigrasi Palembang layani kedatangan 5.002 haji Sumsel dan Babel

Pewarta: Yudi Abdullah
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023