Jakarta (ANTARA News) - Handball yang dilakukan Cesar Azpilicueta pada menit 66 berbuah penalti untuk Benfica.
Oscar Cardozo menjadi algojo tendangan penalti ini, dan sukses melepaskan tendangan keras yang mengecoh kiper Chelsea Petr Cech. 1-1 untuk kedua tim di babak kedua.
Sebelumnya pada menit 58, setelah melakukan penyelamatan gemilang menahan tendangan Moreno Rodriguo, Petr Cech mengirim bola ke tengah lampangan yang disambut gelandang Chelsea Juan Mata.
Mata lalu mencontek bola untuk memberi umpan kepada Fernando Torres yang dengan manis melewati bek Benfica, Luisao.
Torres kemudian mengakhiri manuvernya dengan melepaskan tembakan menyusur ke arah gawang Benfica setelah terlebih dahulu memperdaya kiper Guilherme Artur Moraes yang membuat Chelsea menciptakan gol pembukanya itu.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013