Adapun ketiga ketua umum partai politik yang dimaksud adalah Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dan Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang.
"Dan yang paling terutama adalah tiga sahabat kami, ketua umum partai, Bapak Mardiono dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Bapak Hary Tanoe dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo), lalu Bapak Oesman Sapta Odang dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)," ujar Megawati dalam sabutannya di Rakernas IV PDIP.
Baca juga: Jokowi hingga Mahfud hadiri Rakernas IV PDIP
Baca juga: Bikin pameran pertanian, PDIP ingin jadi penggerak kedaulatan pangan
Para ketua umum partai politik pengusung Ganjar kompak berdiri ketika nama mereka disebutkan oleh Megawati.
Adapun tema Rakernas IV PDIP adalah 'Kedaulatan Pangan untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia' dengan subtema 'Pangam sebagai Lambang Supremasi Kepemimpinan Indonesia Bagi Dunia'.
Rakernas IV ini bakal digelar selama tiga hari mulai dari Jumat (29/9) hingga Senin (1/10).
Pewarta: Narda Margaretha Sinambela
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2023