Gorontalo (ANTARA News) - Hujan deras yang mengguyur Kota Gorontalo selama beberapa hari terakhir telah mengakibatkan ibukota Provinsi Gorontalo dilanda banjir.

Kawasan yang terendam meliputi Kelurahan Moodu, Wongkaditi, Bugis, Tenilo, dan Heledulaa.

Air dengan ketinggian sekitar setengah meter juga menggenangi pusat perbelanjaan, Pasar Sentral, kompleks kampus Universitas Negeri Gorontalo, Lembaga Pemasyarakatan, dan Kejaksaan Tinggi Gorontalo.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenhumkam, Hermawan Yunianto mengatakan saat ini kondisi Lapas Gorontalo banjir setinggi 80 sentimeter di sejumlah blok.

Kamar perawatan yang dihuni lima pasien di Lapas turut terendam air setinggi 40 sentimeter.

Pewarta: Debby H. Mano
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013