Hal ini diharapkan menjadi daya dorong untuk membina kerja sama dengan sesama anggota sehingga diharapkan mutu pendidikan di Tanah Air menjadi yang terbaik dan tidak kalah dengan negara-negara maju,"

Kuala Lumpur (ANTARA News) - Indonesia mendapatkan kehormatan terpilih menjadi Ketua Forum Kerja Sama Tingkat Menteri Pendidikan se-Asia dan Eropa (ASEMME) dengan kantor sekretariat akan berkedudukan di Jakarta, setelah sebelumnya bertempat di kota Berlin, Jerman.

"Jakarta sudah ditetapkan sebagai tempat sekretariat dan besok acara serah terimanya," kata Duta Besar RI untuk Malaysia, Herman Prayitno disela-sela pertemuan menteri pendidikan Se-Asia dan Eropa (ASEMME ke-4) di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin.

Herman menyambut gembira terpilihnya Indonesia sebagai ketua ASEMME karena diharapkan bisa meningkatkan kualitas pendidikan di Tanah Air dengan menimba pengalaman dari negara-negara di Eropa yang memiliki sistem pendidikan yang sudah maju.

"Hal ini diharapkan menjadi daya dorong untuk membina kerja sama dengan sesama anggota sehingga diharapkan mutu pendidikan di Tanah Air menjadi yang terbaik dan tidak kalah dengan negara-negara maju," ungkapnya.

Kepercayaan internasional ini, lanjut dia, semakin mendorong Indonesia sebagai ketua ASEMME yang baik dan berkesempatan untuk lebih meningkatkan kerja sama dengan negara Eropa terutama dalam hal pendidikan.

Senada disampaikan Atase Pendidikan, Rusdi MA yang menyatakan bahwa ditunjuknya Indonesia sebagai sektretariat ASEMME, maka secara otomatis menjadi ketuanya.

Bagi dia, terpilihnya Indonesia ini sebagai bentuk apresiasi internasional terhadap kiprah Indonesia di dalam kancah dunia pendidikan internasional.

"Kita cukup aktif dalam banyak kegiatan pendidikan baik di tingkat regional maupun internasional. Hal itulah yang menjadi pertimbangan untuk memilih Indonesia," katanya.

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Djoko Santoso dijadualkan mewakili Indonesia dalam acara serah terima kesekretariatan ASEME dari Berlin ke Jakarta.

Pertemuan ASEMME ke-4 yang digelar di sebuah hotel mewah di Kuala Lumpur itu mengambil tema pembicaraan tentang jaminan mutu pendidikan, kerja sama pendidikan serta pendidikan sepanjang hayat (long life learning) dan sejumlah pembahasan lainnya.

Pewarta: N. Aulia Badar
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013