"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan keselamatan lalu lintas di wilayah Polda Sulteng, dan TAA Center ini adalah bagian dari upaya kami untuk mewujudkan komitmen tersebut,"Palu (ANTARA) - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus berupaya untuk meningkatkan keselamatan berlalu lintas di wilayah itu dengan menghadirkan fasilitas Traffic Accident Analysis (TAA) Center.
"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan keselamatan lalu lintas di wilayah Polda Sulteng, dan TAA Center ini adalah bagian dari upaya kami untuk mewujudkan komitmen tersebut," kata Kapolda Sulteng Irjen Pol. Agus Nugroho di Palu, Selasa.
Ia menjelaskan TAA Center merupakan fasilitas baru yang bertujuan untuk menganalisis dan memahami penyebab kecelakaan lalu lintas, serta mencari solusi untuk mencegah dan mengurangi kecelakaan laku lintas di jalan raya.
TAA Center Direktorat Lalu Lintas Polda Sulteng ini diresmikan langsung oleh Kapolda Sulteng pada Senin (25/9) dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-68.
Menurut dia, fasilitas TAA Center merupakan bentuk komitmen Polda Sulteng dalam upaya peningkatan keselamatan lalu lintas di wilayah Sulawesi Tengah.
"Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas dan penurunan angka kecelakaan lalu lintas di Sulawesi Tengah," ujarnya.
Ia mengatakan dengan adanya TAA Center ini, Polda Sulteng diharapkan dapat semakin baik dalam menganalisis dan memahami penyebab kecelakaan lalu lintas, sehingga bisa menemukan solusi yang tepat untuk mencegah dan mengurangi kecelakaan lalu lintas di jalan raya.
Selain itu, dia berharap Polda Sulteng dapat terus berkontribusi dalam upaya peningkatan keselamatan lalu lintas dan perlindungan masyarakat di jalan raya.
Pewarta: Nur Amalia Amir
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023