Brussels (ANTARA News) - Komisi Uni Eropa, Ahad (12/5), mengumumkan tambahan 65 juta euro (84,5 juta dolar AS) dalam bentuk bantuan kemanusiaan buat Suriah, yang dilanda pertempuran.
"Tambahan dana tersebut akan dikeluarkan di dalam Suriah, untuk membantu lebih dari empat juta orang yang telah dipaksa meninggalkan rumah mereka, dan di negara tetangga yang telah dengan baik hati menyambut sebanyak 1,4 juta pengungsi," kata Badan Pelaksana Uni Eropa tersebut di dalam satu pernyataan.
"Kekerasan, ketidak-amanan dan perjuangan bagi kelangsungan hidup sekarang setiap hari menyelimuti kehidupan jutaan orang Suriah. Eropa telah dan akan terus membantu mereka yang terpengaruh, dan dana baru ini akan menyediakan setidaknya sebagian keringanan bagi korban konflik yang mengerikan ini," kata Komisaris Bantuan Kemanusiaan Uni Eropa Kristalina Gerogieva sebagaimana dikutip di dalam pernyataan itu.
Ia memperingatkan masyarakat takkan bisa menanggulangi besarnya krisis yang tak pernah terjadi sebelumnya di Suriah, kecuali "semua yang terlibat dalam perang tersebut serta masyarakat internasional segera menemukan penyelesaian politik bagi kerusuhan itu", demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Senin pagi.
"Kami sudah berada pada tahap genting," katanya.
Uni Eropa sebelumnay telah mengalokasikan sebanyak 400 juta euro (520 juta dolar AS) dalam bantuan kemanusiaan buat Suriah.
(Uu.C003)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013