“Menandatangani kontrak baru adalah keputusan yang sangat mudah bagi saya karena banyak alasan. Apa yang kami lakukan saat ini sebagai klub adalah hal yang spesial, dan saya ingin menjadi bagian darinya,” kata Odegaard setelah menandatangani kontrak baru seperti dilansir dari laman resmi klub, Jumat.
“Saya sangat bersemangat dengan apa yang akan terjadi di sini. Saya telah menemukan tempat di mana saya dapat benar-benar menetap dan menyebut diri saya rumah,” tambahnya.
Odegaard selama membela Arsenal telah mencetak 27 gol dan 15 assist dari 112 pertandingan di semua kompetisi, demikian dilansir dari Transfermarkt.
Pada musim ini sendiri, pesepak bola 24 tahun itu telah membantu Meriam London dengan dua golnya untuk menempati posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024 dengan 13 poin, hasil empat kemenangan dan satu imbang.
Baca juga: Kembalinya Arsenal ke Liga Champions ditandai kemenangan 4-0 atas PSV
Satu hari yang lalu, Odegaard mencetak satu gol saat timnya menang 4-0 dari PSV Eindhoven untuk menandai kembalinya Arsenal bermain di Liga Champions sejak 2016/2017.
“Di Arsenal, sejak hari pertama, saya merasa luar biasa dan ini sudah pasti menjadi rumah saya sekarang. Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang bekerja di klub dan tentu saja, pendukung kami yang luar biasa. Saya akan terus memberikan segalanya untuk membawa kesuksesan bagi klub ini di tahun-tahun mendatang,” kata Odegaard.
Sementara itu, pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan penandatangan kontrak baru Odegaard adalah kabar baik semua pihak yang ada di klub karena sang pemain adalah pribadi panutan di lapangan maupun luar lapangan.
“Dia adalah kapten kami dan orang yang sangat dihormati di klub kami, yang merupakan panutan yang hebat dan profesional, membawa kualitas dan kedewasaan dalam segala hal yang dia lakukan,” kata Arteta.
“Di lapangan, seperti yang semua orang lihat, Martin adalah pemain muda dengan kualitas terbaik yang secara konsisten memberikan kontribusi pada level tinggi,” imbuhnya.
Sebagai pelatih yang mempunyai andil mendatangkan Odegaard, Arteta mengaku senang akan dapat bekerja sama lebih lama dengan pemain kelahiran 17 Desember 1998 tersebut.
“Sebagai seorang manajer, bekerja dengan Martin sebagai pribadi dan pemain adalah sebuah kebahagiaan mutlak, dan sangat menyenangkan bahwa setelah pernah bermain di sejumlah klub dalam kariernya, dia sekarang sudah merasa nyaman dan benar-benar merasa betah di Arsenal,” kata pelatih 41 tahun itu.
Baca juga: Arteta puas Arsenal menang di kandang Everton setelah enam tahun
Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2023