Daun kemangi memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk tubuh kita, seperti vitamin C, A, B, beta karoten, kalsium, fosfor magnesium, protein, lemak, karbohidrat, besi, flavonoid, arginin, boron, dan anetol,"Yogyakarta (ANTARA News) - Mahasiswa Program Diploma Tiga Akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta yang tergabung dalam Lucky Company memanfaatkan dan mengolah daun kemangi menjadi keripik bergizi.
"Daun kemangi memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk tubuh kita, seperti vitamin C, A, B, beta karoten, kalsium, fosfor magnesium, protein, lemak, karbohidrat, besi, flavonoid, arginin, boron, dan anetol," kata koordinator Lucky Company Nujumun Niswahyuning di Yogyakarta, Kamis.
Menurut dia, dengan kandungan tersebut jika dikonsumsi khasiat daun kemangi akan didapatkan terutama untuk menjaga tubuh agar tetap sehat.
"Kemangi merupakan tumbuhan tahunan yang tumbuh tegak dengan cabang yang banyak, berbau wangi seperti cengkeh, dan rasanya agak pahit," katanya.
Ia mengatakan, bahan yang dibutuhkan untuk membuat keripik kemangi adalah kemangi segar, tepung tapioka, tepung beras, minyak goreng, telur, garam, dan bawang putih.
Cara membuatnya adalah tepung terigu dan tepung beras dicampur kemudian ditambah bawang putih dan garam yang dihaluskan serta putih telur.
Sementara itu, minyak dipanaskan dan ditunggu sampai mendidih. Setelah minyak panas, kemangi dimasukkan dalam adonan dan digoreng sampai kecoklatan, kemudian diangkat dan ditiriskan, dan keripik kemangi dapat disajikan.
"Kami membuat keripik kemangi selain bergizi juga unik dan lebih menarik dengan harga terjangkau. Tujuan kami membuat keripik kemangi adalah melayani masyarakat dalam memenuhi kebutuhan makanan ringan pada saat santai, piknik atau acara keluarga," katanya.
Menurut dia, selama ini kemangi biasa dimakan sebagai lalapan. Aroma daunnya khas dan kuat tetapi lembut dengan sentuhan aroma limau.
Daun kemangi merupakan salah satu bumbu bagi pepes. Sebagai lalapan, daun kemangi biasanya dimakan bersama daun kubis, irisan ketimun, dan sambal untuk menemani ayam atau ikan goreng.
"Aroma khasnya berasal dari kandungan sitral yang tinggi pada daun dan bunganya," katanya.
Anggota Lucky Company antara lain Rudi Irawan, Tri Aditya Nugroho, Rohmad Sutardi, Hilma Delila, Renidia Dewanti, Taufiqqurrahman, Dwi Aryani Muslimah, Endah Prayogi, Niswatun Umul, Siti Sulistiawati, Catur Septiana, Dian Arum Sari, Erawati Dwi Martini, Brian Giart, Istiqomah, dan Erlinda Siagian.
Pewarta: Bambang Sutopo Hadi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013