Ini hari yang menyedihkan untuk Manchester United"
Manchester, Inggris (ANTARA News) - Kantor berita Reuters melaporan sejumlah reaksi dari sejumlah kalangan atas pengumuman juara Liga Premier Manchester United mengenai akan mundurnya manajer Alex Ferguson pada akhir musim kompetisi ini:
David Gill, CEO Manchester United: "Kami sudah tahu bahwa kepensiunan dirinya akan tiba suatu hari nanti dan kami berdua telah merancang semua itu dengan menjamin kualitas skuad dan struktur klub pada konsisi kelas utama. Apa yang telah dia baktikan kepada klub ini dan untuk pertandingan secara umum tak akan pernah terlupakan. Sungguh merupakan pengalaman agung saya bisa bekerjasama dengan Alex dan merupakan kehorrmatan tertinggi untuk bisa memanggilnya teman."
Joel Glazer, pemilik Manchester United: "Alex telah berulangkali membuktikan diri betapa dia manajer yang fantastis, namun dia juga seorang pribadi yang mengesankan. Tekadnya untuk berhasil dan dedikasinya kepada klub ini sungguh luar biasa. Saya akan senantiasa menghargai kenangan indah yang dia berikan kepada kami, seperti malam ajaib di Moskow (ketika MU menjuarai Liga Champions 2008)."
Paul Ince, mantan pemain Manchester United kepada Sky Sports News: "Orang itu dahsyat. Saya sungguh terkejut. Apa yang telah dicapainya luar biasa. Anda tak akan pernah melihat orang seperti dia lagi. Dua pekan lalu dia berbicara akan tetap melatih untuk tahun lagi, jadinya pengunduruan itu sangat, sangat mengejutkan. Cara dia memperlakukan saya bagaikan kepada anaknya."
Dwight Yorke, mantan pemain Manchester United, kepada Sky Sports News: "Dia mengguncang dunia sepakbola dengan pensiunnya yang mengejutkan. Dengan pergantian panngulnya (Ferguson baru saja menjalani operasi panggul), dan dengan baik-baik sajanya David Gill, mungkin itu yang memaksanya untuk berpikir mundur. Dia pernah menyatakan ingin merebut lagi titel Liga Premier tahun ini; dia melakukan itu, dengan tak mengurangi rasa hormat kepadanya ini memang masa yang tepat baginya untuk mundur."
Sean Bones, Wakil Pimpinan Manchester United Supporters' Trust kepada Sky Sports News: "Kami (fans) semua terkejut...dia tak tergantikan dan bisa saja berlanjut untuk lima tahun berikutnya namun dia memang layak pensiun."
Clayton Blackmore, mantan pemain Manchester United, kepada BBC Radio 5 Live: "Berat sekali. Kami telah mendengar rumor dan spekulasi media, dan saya tak ingin mempercayainya mengingat kerja fantastis yang diberikannya dan kami ingin dia tetap di sana. Dia layak untuk beristirahat dan menikmati apa yang telah diraihnya. Ini akan menjadi Minggu yang emosional. Saya yakin sang manajer tahu siapa yang akan menggantikannya dan dia akan mengatakan itu. Tak akan mengejutkan bagi saya jika David Moyes yang mengambilalih."
Vincent Kompany, kapten Manchester City lewat Twitter: "Sir Alex, salah seorang pelatih terbesar sepanjang masa. Setelah 26 tahun sukses bertanding, kita semua pantas memberinya hormat."
Michael Owen, mantan penyerang Manchester United dalam Twitter: "Tak akan runtuh! Manchester United tanpa Sir Alex akan baik-baik saja. Sungguh luar biasa dia mengakhiri masanya...rekor dia pastinya tak akan pernah terpecahkan. Dia dan skuadnya berencana bertandang ke Chester Races hari ini. Akankan terjadi U-turn (giliranmu)?"
Dennis Irwin, mantan pemain Manchester United kepada MUTV: "Ini hari yang menyedihkan untuk Manchester United. Ini adalah hari yang semestinya kita merayakan apa yang telah dicapainya untuk Manchester United. Tanpa ragu lagi dia adalah manajer terbaik yang pernah ada."
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013