Jakarta (ANTARA) - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim meminta kepada para mahasiswa untuk bisa terlibat beragam aktivitas yang mampu mengasah minat, bakat, kepemimpinan dan kepedulian terhadap lingkungan sosial.

“Pesan Saya, mahasiswa baiknya jangan cuma belajar di kampus saja namun terlibat lah dalam berbagai aktivitas yang mengasah kepemimpinan dan kepedulian terhadap lingkungan sosial,” katanya dalam keterangan di Jakarta, Selasa.

Nadiem saat berkunjung ke Universitas ‘Aisyiyah (UNISA), Yogyakarta, Senin, menuturkan keterlibatan pada kegiatan tersebut akan membantu mahasiswa mengidentifikasi minat dan bakatnya.

Ia menjelaskan ketika mahasiswa sudah mampu mengenali minat dan bakatnya maka akan mempermudah mereka meraih kesuksesan karena kegiatan yang dilakukan sesuai dengan hati nurani.

Nadiem mengingatkan, mahasiswa harus sudah belajar menjadi orang dewasa yakni salah satunya dengan memisahkan ekspektasi orang lain terhadap diri dan mulai mengikuti kata hati sendiri.

Selain itu, mahasiswa juga harus mulai berani mengambil risiko dengan keluar dari zona nyaman serta menjalani beragam hal sulit dan baru agar pengalaman yang didapat lebih beragam sehingga membentuk pribadi yang kuat.

Salah satu program yang membantu menemukan minat dan bakat adalah Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Mandiri karena mahasiswa dapat memilih program sesuai dengan yang diminati.

“Jika kamu ingin mencoba pembelajaran di luar prodi untuk melengkapi keahlian, itu bisa. Kamu juga bisa proaktif datang ke prodi di kampus mengajukan gagasan program MBKM mandiri sesuai dengan kondisi kampus,” kata Nadiem.

Baca juga: Nadiem: Pemberian otonomi kepada pemda berikan dampak positif

Baca juga: Kemendikbudristek: Kampus Merdeka mampu tingkatkan daya saing lulusan

Baca juga: Kemendikbudristek: MBKM berdampak positif bagi ekonomi dan kompetensi

Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2023