Jakarta, 3/5 (ANTARA) - Dalam rangka memperluas pemasaran dan meningkatkan pelayanan kepada para pelanggannya, PT Trikomsel Oke Tbk (Trikomsel) dan PT Indosat Tbk (Indosat) telah melakukan kerjasama program pemasaran bersama perangkat telepon seluler menggunakan kartu Indosat termasuk Benefit Paket Bundling di dalamnya serta Voucher isi ulang.
Kerjasama ini diharapkan dapat mengembangkan konsep point of service, di mana pada jaringan outlet yang dimiliki Trikomsel terdapat layanan pelanggan Indosat (customer service) yang dapat memberikan kepada pelanggan Indosat kemudahan menyelesaikan masalah bila ada kendala dalam menggunakan layanan Indosat, dan sebaliknya juga dikembangkan konsep point of sales, di mana Trikomsel dapat melakukan penjualan produk-produknya di jaringan galeri-galeri yang dimiliki Indosat.
“Kepuasan konsumen merupakan salah satu tujuan kami, bersama mitra lama strategis kami yakni Indosat, Trikomsel siap memberikan pelayanan dan pengalaman berkomunikasi terbaik bagi pelanggan Trikomsel dan Indosat yang memiliki 58,5 juta pelanggan di seluruh Indonesia”, demikian dikatakan Sugiono Wiyono Sugialam, Presiden Direktur Trikomsel.
“Terobosan memperluas jaringan penjualan layanan Indosat kami lakukan dengan Trikomsel sebagai mitra strategis Indosat, dengan meningkatkan kemitraan di bidang point of sales dan point of service, di mana pelanggan bisa mendapatkan paket layanan Indosat di seluruh jaringan Trikomsel di 1,100 toko Okeshop dan Global Teleshop di seluruh Indonesia. Pelayanan pelanggan pun bisa diperoleh di jaringan toko Trikomsel. Ini adalah strategi kami untuk semakin mudah dijangkau oleh masyarakat yang ingin merasakan pengalaman terbaik dalam menggunakan layanan Indosat,” demikian disampaikan Erik Meijer, Director & Chief Commercial Officer Indosat
Sekilas Trikomsel
Didirikan di Jakarta pada tahun 1996,Trikomsel adalah perusahaan distributor dan peritel produk telekomunikasi terdepan di Indonesia yang memiliki jaringan gerai ritel “Okeshop” dan “Global Teleshop” kurang lebih 1.100 outlet di 175 kota tersebar di 33 provinsi di Indonesia, dan memiliki hubungan jaringan dengan lebih 15.000 peritel independen.
Atas Performanya, Trikomsel mendapatkan berbagai penghargaan di antaranya Top Brand Award 2012 untuk “Mobile Retail Store Category”, Marketing Award 2012 sebagai “The Best in Marketing Campaign and The Best in Experiental Marketing”, Superbrand Award 2012 untuk Okeshop dan Global Teleshop, Asia Money 2011 sebagai “Best Managed Companies” dan Forbes 2012 sebagai salah satu “Top 50 Best of The Best Companies”.
Trikomsel telah mencatatkan sahamnya (TRIO) di PT Bursa Efek Indonesia sejak tanggal 14 April 2009 dengan harga per tanggal 2 Mei 2013, sebesar Rp 1950 naik dari harga awal pencatatan yakni sebesar Rp 225 dan telah sukses menerbitkan Bond sebesar SGD115 juta yang tercatat di Bursa Efek Singapura (SGX) pada tanggal 13 Mei 2013.
Media Kontak:
Juliana Samudro
Corporate Secretary
Tel: +62 21 29035200
Fax: +62 21 29035350
Email: juliana.samudro@oke.com
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013