Makassar (ANTARA News) - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Makassar, Sulawesi Selatan, diwarnai bentrokan antara mahasiswa dengan aparat kepolisian di depan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Kamis.
Dalam insiden itu polisi mengamankan enam mahasiswa yang diduga sebagai provokator sehingga terjadinya bentrokan.
Diketahui puluhan mahasiwa juga terluka akibat terkena lemparan batu dari polisi dibantu pegawai dan Satpol PP ketika melakukan perlawanan dari mahasiswa.
Berdasarkan pantauan ANTARA, awal kejadian bermula saat salah satu mahasiwa Univeristas 45 Makassar bernama Wawan melakukan orasi di atas mobil truk yang berada persis depan kantor tersebut.
Kemudian secara tiba-tiba ada oknum yang sengaja melempari polisi, pegawai, serta Satpol PP yang sudah berjaga-jaga dengan batu. Selang beberapa saat polisi kemudian merangsek dan membubarkan mahasiswa dan merusak satu motor.
Pewarta: Darwin Fatir
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013