Sedikit-sedikit memiliki persentase untuk memerangi polusi
Jakarta (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, semua program dan kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah efektif untuk memperbaiki kualitas udara.

"Karena (kontribusi) kita semua. Efektif semualah (program)," kata Heru di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Selasa.

Hal itu disampaikan Heru menanggapi beredarnya sejumlah foto Jakarta dengan latar langit yang lebih cerah dan tidak terlalu berkabut di akun resmi Instagram Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta.

Menurut Heru, setiap program yang sudah dan masih berjalan di pemerintah daerah, pemerintah pusat maupun swasta secara perlahan dapat memperbaiki kualitas udara di Jakarta.

Baca juga: Polisi hentikan tilang uji emisi karena beratkan masyarakat

Birunya langit Jakarta, kata Heru, tidak hanya karena program Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang melakukan rekayasa cuaca melalui Teknologi Modifikasi Cuaca dengan metode "water mist spraying".

"Sedikit-sedikit memiliki persentase untuk memerangi polusi," ujar Heru.


BNPB bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan pihak terkait lainnya berupaya mengurangi polusi udara di wilayah Ibu Kota Jakarta dengan metode "water mist spraying" (penyemprotan kabut air).

"Operasi ini telah dilaksanakan sejak Senin (4/9) hingga Senin (11/9) dengan durasi terbang selama 82 jam 50 menit dan membawa 70.500 liter air yang disemprotkan untuk membentuk evaporasi buatan di langit Jakarta," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan yang disiarkan di Jakarta, Selasa.

Abdul mengatakan, Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) tersebut dilakukan menggunakan dua pesawat Cesna.

Baca juga: Tilang uji emisi bisa jadi simpul kemacetan baru

Gubernur DKI Jakarta periode 2007-2012 Fauzi Bowo atau Foke saat bertemu Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono juga mengaku bahagia bisa melihat langit Jakarta kembali berwarna biru.

"Saya gembira sudah lihat langit biru lagi, lihat ga? Lihat ke atas langit biru," kata Foke di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.

Foke meminta agar pemerintah dapat mencermati penyebab polusi udara di Ibu Kota sehingga dapat mengendalikan polisi udara tersebut.

"Saya rasa kurang relevan untuk membandingkan masyarakat Jakarta, pemerintah dan gubernurnya memerlukan udara bersih di Jakarta, itu yang perlu kita upayakan. Tolong aja dicermati penyebabnya mungkin bisa dikendalikan lebih lama," kata Foke.

Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2023