Vatikan (ANTARA News) - Paus Emeritus Benediktus XVI akan kembali ke Vatikan pada Kamis untuk menjalani masa pensiun.

Juru bicara Vatikan seperti dikutip Reuters mengatakan sebelumnya Benediktus meninggalkan Vatikan menuju rumah peristirahatan Paus di Roma selatan sejak 28 Februari, setelah ia menjadi Paus pertama pada masa modern menyerahkan tahtanya.

Ia tinggal di tempat tersebut sampai pemugaran biara di dalam Vatikan selesai dilakukan dan akan menjadi tempat tinggal paus emeritus itu sepanjang hayatnya.

Sesaat sebelum turun tahta, Benediktus yang kini berusia 86 tahun, jatuh sakit dan mengatakan ia akan hidup tersembunyi dari dunia.

Benediktus yang kini mengenakan jubah putih sederhana tanpa penutup bahu.

(Uu.M007)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013