WIES 2023 harus mampu menjadi bagian kemajuan ekonomi Indonesia
Padang (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Salahuddin Uno menyebut hak kekayaan intelektual World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) yang diselenggarakan di Kota Padang menjadi milik Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.
"Ini adalah summit pertama secara global yang hak kekayaan intelektualnya dimiliki Pemerintah Provinsi Sumatera Barat," kata Menparekraf Sandiaga di Padang, Jumat.
Hal tersebut disampaikan Sandiaga Uno pada kegiatan WIES 2023 yang diselenggarakan sejak 6 hingga 9 September 2023 di Kota Padang, Sumatera Barat.
Kegiatan bertaraf internasional tersebut merupakan sebuah wadah yang ditujukan untuk membuka peluang serta wawasan bagi pengusaha di Indonesia dari pengusaha yang berasal dari 24 negara.
Pemerintah pusat, lanjut Sandi, mendukung Sumbar untuk mengembangkan wadah tersebut dengan harapan halal ekosistem dunia bisa ditopang oleh Sumbar terutama Kota Padang.
"WIES 2023 harus mampu menjadi bagian kemajuan ekonomi Indonesia," ujarnya.
Eks Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut mengatakan Ranah Minang telah berhasil menjadi world best halal destination dan meraih predikat world best halal tour operator serta world best halal culinary destination.
Sementara itu, Gubernur Sumbar Mahyeldi mengatakan WIES 2023 merupakan momentum bagi provinsi tersebut untuk menjadi salah satu destinasi wisata halal dunia. Melalui agenda WIES, diharapkan terjalinnya kerja sama antara Indonesia khususnya Provinsi Sumbar dengan belasan negara atau delegasi yang hadir, utamanya dalam pengembangan pariwisata maupun industri halal.
Untuk mewujudkan Sumbar sebagai salah satu destinasi wisata maupun industri halal dunia, Mahyeldi menegaskan komitmen jangka panjang dari peserta WIES sangat dibutuhkan.
Baca juga: Wapres: Butuh penanganan serius atasi pendapatan yang tidak merata
Baca juga: Gubernur: WIES momentum Sumbar jadi destinasi wisata halal dunia
Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2023