New York (ANTARA News) - Wakil Tetap Iran untuk Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) dan Kepala Grup Gerakan Non-Blok (GNB) di PBB Mohammad Khazaee mengajak untuk mengadakan pertemuan Majelis Umum PBB (UNGA) mengenai perlucutan senjata dengan partisipasi para kepala negara.

Menurut wartawan IRNA, Khazaee, atas nama kelompok GNB di PBB bertemu dengan Presiden Majelis Umum PBB Vuk Jeremic pada Sabtu dan berbicara dengan dia mengenai pentingnya mengadakan pertemuan Majelis Umum PBB pada September.

Dia mendesak Jeremic untuk melakukan yang terbaik guna mengatur pertemuan dengan partisipasi luas para anggota PBB.

Dia mencatat bahwa persenjataan nuklir di dunia adalah dalam kepemilikan beberapa negara besar. Dia juga menekankan pentingnya perlucutan senjata.
(H-AK)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013