Dwyane Wade bermain cemerlang dengan mencetak 21 angka, 7 rebound, 2 steal dalam 32 menit waktu bertanding. Wade melakukan aksi menerobos ketatnya pertahanan lawan dan melakukan layup saat kuarter 2.
Aksi Wade berikutnya terjadi di kuarter 3, ketika ia berlari dari belakang sambil melakukan lompatan dunk saat mengambil bola pantul (rebound).
LeBron James menjadi playmaker bagi tim Heat, berhasil mencatatkan 19 angka, 6 assist, 8 rebound, 1 steal. James melakukan permulaan permainan dengan baik dengan mencetak 15 angka pada paruh pertama (first half).
Heat unggul atas Bucks sejak kuarter satu dan berhasil melaju 20-8 pada awal kuarter 4 sampai dengan waktu tersisa tinggal lima menit, demikian menurut statistik yang dirilis laman resmi NBA.
Sebenarnya Milwaukee Bucks bermain tidak buruk, mereka mencatatkan 50,0 persen lemparan lapangan dan 22,2 persen lemparan tiga angka.
Akan tetapi mereka lemah dalam duel rebound, Bucks hanya mencatatkan 33 rebound, empat di antaranya offensive rebound. Berbanding catatan Heat yang menghasilkan 43 rebound, 12 diantaranya offensive rebound.
Ersan Ilyasova memimpin Bucks dalam perolehan angka dengan 21 angka, diikuti Mike Dunleavy yang muncul dari bangku cadangan dengan 16 angka dan Larry Sanders dengan 14 angka.
Penerjemah: Ella Syafputri
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013