Madrid adalah salah satu dari sejumlah klub di mana finish di peringkat kedua sama sekali tidak dihitung. Maka kami harus mencapai final dan kemudian memenanginya,"
Dortmund (ANTARA News) - Pelatih Real Madrid Jose Mourinho menegaskan menjuarai Liga Champions merupakan semua yang diperlukan bagi raksasa Spanyol itu, menjelang pertandingan pertama semifinal di markas Borussia Dortmund pada Rabu.
Ambisi Real terhadap gelar Eropa kesepuluh mereka - "La Dedima" dalam bahasa Spanyol - merupakan obsesi bagi Madrid, sedangkan Mourinho berupaya memenangi trofi dengan tim ketiganya setelah FC Porto pada 2004, dan Inter Milan, pada 2010.
"Madrid adalah salah satu dari sejumlah klub di mana finish di peringkat kedua sama sekali tidak dihitung. Maka kami harus mencapai final dan kemudian memenanginya," kata pelatih 50 tahun itu, yang menjuluki dirinya sendiri sebagai "Si Istimewa."
Real terakhir kali menjuarai Liga Champions pada 2002, namun sejak itu Barcelona - yang menghadapi Bayern Munich di semifinal lain pada Selasa - telah mengalihkan pandangan penikmat sepak bola dari Madrid dengan memenangi trofi itu sebanyak tiga kali, pada 2006, 2009, dan 2011.
Gelandang Real yang berasal dari Jerman Mesut Ozil, yang lahir di Gelsenkirchen, markas musuh bebuyutan Dortmund, Schalke 04, mengatakan dirinya ingin membantu memenangi semifinal untuk memenuhi mimpinya mencapai final Eropa.
"Saya sekarang telah bersama Real Madrid selama tiga tahun dan sudah tiga kali kami berada di semifinal. Sekarang kami akhirnya ingin mencapai final," kata pemain 24 tahun itu.
Ketika Dortmund mengincar final Eropa kedua mereka, 16 tahun setelah mengalahkan Juventus di Munich untuk memenangi trofi 1997, Real berniat tampil tampil untuk ke-13 kalinya di laga puncak.
Dortmund mengambil empat angka dari Real di fase grup, menang 2-1 di Signal Iduna Park pada Oktober sebelum bermain imbang 2-2 di Madrid pada pertandingan selanjutnya, ketika Ozil mencetak gol penyama kedudukan.
"Kemasukan keempat gol saat kami melawan Dortmund merupakan kesalahan-kesalahan kami sendiri," aku Mourinho.
"Kami berharap tidak akan kemasukan begitu banyak gol pada pertandingan-pertandingan berikutnya."
Mourinho berkata dirinya mengharapkan permainan menyerang dari kedua kubu, di mana penyerang Dortmund yang berasal dari Polandia Robert Lewandowski sedang berada dalam penampilan terbaiknya setelah selalu mencetak gol dalam 12 pertandingan terakhirnya di Liga Jerman.
"Ketika saya mendengar Juergen Klopp berkata bahwa dirinya tidak ingin terlalu fokus pada cara bermain Real Madrid, saya yakin ia akan memainkan permainan yang sangat menyerang dan Dortmund akan berlari dan bertarung untuk setiap bola," kata Mourinho dikutip AFP.
(H-RF)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013