Alhamdulillah, tren permainan anak-anak terus menunjukkan peningkatan dan mudah-mudahan ini bisa terus berlanjut,"
Yogyakarta (ANTARA News) - Dua tim Ibu Kota Jakarta masing-masing putri Electric PLN dan putra BNI 46 menguasai puncak klasemen sementara babak empat besar kompetisi BSI Proliga 2013 di GOR Amongrogo Yogyakarta hingga laga hari kedua, Sabtu (20/4).

Jakarta Electric PLN yang kalah di pertandingan pembuka, kembali bangkit untuk menundukkan salah satu tim unggulan Gresik Petrokimia dengan skor 3-1 (27-25, 26-24, 21-25, 25-18).

Sementara juara bertahan Jakarta BNI 46 memuluskan jalan menuju babak grand final setelah memetik kemenangan keduanya atas Jakarta Sananta Indocement 3-1 (23-25, 25-23, 25-21, 25-18).

Jakarta BNI yang sudah mengoleksi lima gelar Proliga, mencatatkan enam kemenangan beruntun sejak dua seri terakhir babak reguler putaran kedua di Magetan dan Semarang pada akhir Maret lalu.

"Alhamdulillah, tren permainan anak-anak terus menunjukkan peningkatan dan mudah-mudahan ini bisa terus berlanjut," kata Pelatih Jakarta BNI Roy Makpal.

Pada pertandingan lainnya, Manokwari Valeria Papua Barat secara mengejutkan kembali mengungguli jawara Proliga 2012, Jakarta Popsivo PGN, dengan skor tipis 3-2 (25-22, 16-25, 9-25, 25-14, 15-12).

Ini menjadi kemenangan ketiga kalinya yang dibukukan Valeria atas Popsivo sepanjang Proliga musim ini. Dua kemenangan sebelumnya diraih pada babak reguler putaran pertama dan kedua.

Sedangkan tim unggulan putra Surabaya Samator gagal menambah poin, usai takluk dari Palembang Bank Sumsel Babel dengan skor 1-3 (21-25, 25-23, 21-25, 20-25).

Berikut klasemen sementara hingga laga hari kedua: (main, menang, kalah, set menang-kalah, nilai)

- Putra
1. Jakarta BNI 2 2 0 6-2 6
2. Palembang BSB 2 1 1 4-4 3
3. Surabaya Samator 2 1 1 4-5 2
4. Jakarta Sananta 2 0 2 3-6 1

- Putri
1. Jakarta Electric 2 1 1 5-4 4
2. Gresik Petrokimia 2 1 1 4-3 3
3. Jakarta Popsivo 2 1 1 5-5 3
4. Manokwari Valeria 2 1 1 3-5 2

Keterangan: tim menang 3-0 atau 3-1 dapat nilai 3, tim yang kalah 0. Tim menang 3-2 dapat nilai 2, sementara tim kalah 2-3 peroleh nilai 1.

Jadwal pertandingan hari ketiga, Minggu:
1. (Pi) Jakarta Electric v Manokwari Valeria (12.30)
2. (Pi) Jakarta Popsivo v Gresik Petrokimia (15.00)
3. (Pa) Surabaya Samator v Jakarta BNI 46 (17.00)
4. (Pa) Jakarta Sananta v Palembang BSB (19.00)

(D010/Z002)

Pewarta: Didik Kusbiantoro
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013