Beijing (ANTARA) - China akan memperpanjang kebijakan pajak preferensial bagi talenta-talenta luar negeri yang bekerja di Kawasan Teluk Besar Guangdong-Hong Kong-Makau hingga 31 Desember 2027.
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) China, Jumat (25/8), menyatakan hal itu bertujuan untuk mendukung pengembangan kawasan tersebut.
Para talenta luar negeri berkualitas tinggi dan profesional, yang dalam jumlah terbatas bekerja di kawasan itu, akan mendapatkan subsidi dari Provinsi Guangdong dan Kota Shenzhen untuk mengimbangi perbedaan antara pajak penghasilan perorangan di China Daratan dan di Hong Kong.
Kementerian Keuangan dan Administrasi Perpajakan Negara China mengeluarkan surat edaran terkait kebijakan pajak tersebut. Subsidi itu akan dikecualikan dari pajak penghasilan perorangan.
Pihak Kemenkeu China juga mengumumkan bahwa kebijakan pengembalian pajak keberangkatan untuk wisatawan asing akan diterapkan di Ningbo, Provinsi Zhejiang, China timur, mulai 1 September.
Pewarta: Xinhua
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023