Jakarta (ANTARA) - Pelatih timnas renang Indonesia Albert C. Susanto mengatakan perenang-perenang junior Indonesia yang kini berkompetisi di ajang akuatik SEA Age Group Championship 2023 semakin kompetitif dan mampu menunjukkan kualitasnya di panggung Asia Tenggara.

“Peta kekuatan saat ini bisa dibilang terbaca karena atlet-atlet muda ini, kan, silih berganti. Yang tahun lalu ikut, tahun ini tidak ikut, pun sebaliknya. Di atas kertas kita harusnya bisa dapat 15 emas, tapi ada yang meleset. Tapi, ada juga kejutan di nomor lain seperti di 50 meter gaya dada putra bisa kita ambil (medali emas),” kata Coach Albert saat ditemui di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis.

Adapun pada SEA Age Group Championship 2023, skuad Garuda Muda berhasil mendulang lima emas, delapan perak, dan empat perunggu.

Selain dari nomor 50 meter gaya dada putra, medali emas yang kini dikoleksi Indonesia berasal dari nomor 100 meter gaya punggung putra, 100 meter gaya punggung putri, 50 meter gaya bebas putra, dan 50 meter gaya bebas putri.

Coach Albert mengatakan cukup senang dengan perolehan lima medali emas untuk tim Merah-Putih. Namun, ia berharap anak-anak didiknya dapat terus fokus dan tidak lengah demi mendulang lebih banyak medali bagi Indonesia.

“Ada beberapa nomor yang sebelumnya kami prediksi dapat emas, tapi gagal. Namun, kita optimistis bisa bersaing dengan negara-negara tetangga karena persaingannya sekarang bisa dibilang cukup merata,” kata Albert.

Baca juga: Indonesia raih lima emas di hari pertama SEA Age Group Championship

Ia melanjutkan, Thailand masih dinilai dominan dalam kompetisi renang junior di Asia Tenggara. Namun, semua negara termasuk Indonesia memiliki kesempatan dan potensi yang kurang lebih sama dalam perolehan medali.

“Tahun lalu didominasi Thailand, sementara tahun ini Malaysia, Indonesia, dan Filipina juga termasuk muncul banyak perenang muda yang tangguh dan di luar prediksi kita,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Indonesia kini berada di peringkat tiga klasemen sementara SEA Age Group Championship 2023 dengan total 17 medali terkumpul pada hari pertama.

Peringkat pertama diduduki Vietnam dengan total 28 medali terdiri dari 16 emas, sembilan perak, dan tiga perunggu. Sementara posisi kedua diamankan oleh Singapura dengan 24 medali dengan rincian delapan emas, sembilan perak, dan tujuh perunggu.

Ajang akuatik junior tahunan se-Asia Tenggara itu akan bergulir hingga Sabtu (26/8).

Baca juga: SEA Age Group Championship 2023 jadi ajang pemetaan SEA Games 2025
Baca juga: SEA Age Group Championship 2023 Jakarta lombakan tiga cabang akuatik

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023