Berlin (ANTARA News) - Striker Ukraina Andriy Voronin akan tidak bisa tampil pada Piala Dunia karena mengalami cedera paha, meninggalkan tim untuk menemukan pasangan baru bagi Andriy Shevchenko menjelang pertandingan perempatfinal melawan Italia, Jumat. "Dia mengalami terkilir pada otot pahanya, dia akan istirahat selama dua pekan," kata jurubicara tim Igor Miroshnychenko pada Rabu. Voronin mengalami cedera saat pertandingan putaran kedua Ukraina melawan Swiss pada Senin, dan Ukraina menang melalui adu penalti. Pemain berusia 26 tahun Voronin bekerja bagus dengan Shevchenko, mereka selalu dipasang berdua selama putaranfinal Piala Dunia tahun ini. Pelatih Oleg Blokhin akan menggantinya dengan Andriy Vorobei, yang turun sebagai strater melawan Swiss pada Senin ketika pemain tengah menyerang Serhiy Rebrov ditarik ke bangku cadangan. Dengan absennya Voronin, pemain berpengalaman Rebrov tampaknya bakal kembali ke starting line-up. Juga tampak akan dipasang pada pertandingan di Hamburg, Jumat, pemain belakang Volodymir Yezersky yang absen dari tiga pertandingan terakhir karena cedera paha. "Dia sudah kembali berlatih penuh, jika Blokhin butuh memakai dia, dia sudah siap bermain," kata Miroshnychenko. Pertandingan kickoffnya akan dimulai pada pukul 19.00 GMT pada Jumat, dan pemenang dari pertandingan itu akan menghadapi pemenang antara Jerman dan Argentina dalam semifinal, demikian Reuters.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006