Jakarta (ANTARA) - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Commuter mengoperasikan CCTV Analytic untuk mencegah pelaku kriminal masuk stasiun di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).
Dalam sistem ini, kata dia, kamera dapat merekam wajah seluruh pengguna yang masuk ke stasiun untuk dijadikan database.
Selain merekam wajah, sistem ini juga bisa menganalisis hal lain seperti pakaian yang dikenakan atau barang bawaan lainnya yang bisa dijadikan database pada proses analisis dan pencarian dengan sistem CCTV Analytic ini.
Baca juga: KAI Commuter merekayasa perjalanan KRL untuk mengantisipasi kepadatan
Selain itu, hasil laporan rekaman video maupun foto dari korban atau yang berasal dari media sosial atas wajah pelaku tindak kriminal juga dimasukkan ke database sistem ini.
"Dengan sistem ini database yang dimasukkan bisa berasal dari sumber video atau foto pada rekaman kejadian yang viral di media sosial," kata Anne.
Baca juga: KAI beri layanan WiFi gratis di stasiun se-Jabodetabek
KAI Commuter juga berharap keberanian dari korban maupun saksi untuk bertindak melawan pelaku dan melaporkannya kepada pihak berwajib. "Kami juga siap memberikan dukungan penuh untuk melindungi dan mendampingi korban dalam melanjutkan proses hukumnya kepada pihak berwajib," Anne.
KAI Commuter terus mengimbau kepada seluruh pengguna untuk tetap memperhatikan situasi di sekitar mereka.
"Diharapkan dengan adanya sistem ini serta inovasi-inovasi dan usaha yang dilakukan KAI Commuter dapat memberikan layanan yang lebih baik lagi dan dapat mencegah kejadian tindak kriminal di dalam Commuter Line maupun di area stasiun, " kata Anne.
Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2023