...targetnya regenerasi atlet...
Bandung (ANTARA News) - KONI Jawa Barat (Jabar) melakukan pengubahan strategi persiapan kekuatan atlet menjelang PON XIX/2016 dimana Jabar akan menjadi tuan rumah.
"Jabar tidak bisa berharap pada semua peraih medali emas di PON XVIII/2012, karena sebagian dari mereka usianya tidak memungkinkan turun lagi. Jelas regenerasi kami lakukan dan strategi juga tidak akan sama dengan PON XVIII lalu," kata Ketua I Bidang Organisasi dan Komandan Satgas Prestasi KONI Jabar, Djumara Frassad, di Bandung, Selasa.
Ia menyebutkan, strategi yang dilakukan Jabar pada PON XVIII lalu cukup efektif sehingga mendongkrak prestasi Kontingen Jabar ke tangga Dua Besar PON yang digelar di Provinsi Riau itu.
Namun sebagai tuan rumah pada PON XIX mendatang, kata Djumara, Jabar tidak bisa seutuhnya menerapkan strategi yang sama untuk PON mendatang.
Selain itu mengingatkan agar atlet dan pelatih untuk tidak "terninabobokan" oleh prestasi Dua Besar PON XVIII yang mana prestasi di Riau merupakan target antara untuk merengkuh Juara Umum PON XIX/2016
"Strategi yang Jabar lakukan pada PON lalu cukup maksimal, namun kami tidak akan seluruhnya menerapkan strategi sama saat berlaga di kandang sendiri. Jelas persiapan yang kami lakukan harus lebih keras dan tepat lagi," katanya.
Lebih lanjut, Djumara menyebutkan posisi tuan rumah bagi Jabar menjadi tantangan bagi atlet dan para pembina olahraga Jabar untuk bisa meraih target juara umum.
"Bila daerah lain melakukan pembinaan cukup keras dan maksimal, maka Jabar sebagai tuan rumah harus lebih dari mereka. Dan kami sudah menyiapkan setrategi, salah satunya dengan menggelar Pelatda yang dilakukan sejak 2013," kata Djumara.
Ia mengakui, sembilan cabang olahraga saat ini tengah digenjot dengan kehadiran pelatih asal Korea dalam rangka kerja sama jangka panjang dengan Komite Olahraga Gyeongsangbuk-do Korea.
"Sembilan cabang olahraga telah menggelar pelatda sejak awal tahun ini, yang lainnya menyusul dalam Pelatda desentralisasi," katanya.
Pada kesempatan itu, KONI Jabar mendorong Kabupaten/Kota di Jabar untuk meningkatkan pembinaan atletnya, sehingga mendukung program regenerasi atlet untuk PON XIX.
"KONI kabupaten/kota didorong untuk menyiapkan atletnya pada Porda 2014 mendatang, targetnya regenerasi atlet. Setelah Porda 2014 Jabar langsung sprint untuk menyiapkan PON XIX," kata Komantan Satgas Prestasi KONI Jabar itu menambahkan.
Pewarta: Syarif Abdullah
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013