...mereka akan mengisi data pribadi dan melakukan tes narkoba"

Jakarta (ANTARA News) - DPP Partai NasDen melakukan tes urine terhadap 3.800 bakal calon legislator (bacaleg) sebelum didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum yang akan diperiksa petugas dari Badan Narkotika Nasional.

"Kami mengundang nama-nama yang terpilih menjadi bacaleg untuk melakukan tes urine. Pada Kamis(11/4) mereka akan mengisi data pribadi dan melakukan tes narkoba," kata Sekjen Partai NasDem Patrice Rio Capella, di sela-sela Perkenalan Caleg DPR RI Partai NasDem dari seluruh Indonesia, di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis.

Namun, lanjut dia, bila bacaleg pada hari ini berhalangan hadir, maka pihaknya akan melakukan pemeriksaan lagi pada Sabtu (13/4).

"Pokoknya sebelum final untuk mendaftarkan DCS ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 17 April 2013, penyeleksian bacaleg sudah selesai," kata Rio.

Menurut dia, proses tes urine itu merupakan tahapan seleksi untuk memastikan bacaleg tersebut terbebas dari narkoba.

Agenda tes urine dan penandatangan pakta integritas itu diikuti oleh tokoh-tokoh nasional yang sudah bergabung dengan Partai NasDem, antara lain, Effendi Choirie, Akbar Faisal, artis Melly Manuhutu serta mantan atlet bulu tangkis nasional Ricky Subagja.

"Ada Gus Coi, ada Akbar Faisal, dan nanti itu akan hadir Mamat Rahayu mantan tokoh Golkar Banten dan lain-lain. Itu orang-orang lamanya. Dan nanti juga ada Ricky Subagja itu dapil Bandung," kata Rio.

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013