Jakarta (ANTARA) - Jenama produk kebutuhan rumah tangga IKEA meluncurkan koleksi produk peralatan dapur bernama “TABBERAS” yang berfokus pada keberlanjutan dan ramah lingkungan, sehingga membuat pengalaman memasak, mengawetkan, dan meminimalkan limbah makanan menjadi lebih menyenangkan.
“Terinspirasi oleh gerakan mengelola limbah makanan dan pertanian berkelanjutan, kami memilih untuk membuat ilustrasi sayuran dan buah-buahan dengan warna-warna cerah, agar dapat membuat dapur lebih hidup,” kata Humas dan Manajer Komunikasi IKEA Indonesia Ririn Basuki melalui siaran persnya, Selasa.
Baca juga: IKEA Indonesia resmikan gerai pick-up point di Yogyakarta
Koleksi TABBERAS terdiri atas beragam produk peralatan masak yang fungsional dan terjangkau serta dirancang untuk membantu menciptakan proses masak di dapur seefisien mungkin. Dengan tampilan pola ceria dan warna retro, koleksi TABBERAS tersebut dirancang khusus untuk mereka yang ingin menghabiskan waktu bersama di dapur dan ingin menjadikan dapur sebagai ruang yang nyaman untuk memasak dan bersantap.
Adapun koleksi peralatan dapur TABBERAS dibuat berdasarkan prioritas jangka panjang IKEA, yakni peluang untuk hidup lebih berkelanjutan. Koleksi TABBERAS membantu masyarakat Indonesia menjalani kehidupan yang lebih berkelanjutan di rumah dengan melakukan tindakan dimulai dari hal kecil, seperti memastikan sisa makanan tidak terbuang sia-sia, dengan produk yang memudahkan penyimpanan dan pengawetan makanan.
Baca juga: IKEA luncurkan koleksi kerajinan tradisional "MVINN"
Ada beragam koleksi peralatan dapur yang dihadirkan, yakni taplak meja yang memiliki lapisan anti-air, pisau, alat pengiris makanan, mangkok adonan dengan penutup, saringan, dan talenan bambu. Semua produk yang ada di dalam koleksi TABBERAS dirancang khusus agar aman digunakan oleh anak-anak.
Koleksi peralatan dapur TABBERAS telah tersedia di toko luring IKEA dan secara daring di seluruh Indonesia. Informasi lebih lanjut mengenai produk koleksi TABBERAS dapat diakses di situs resmi dan kanal media sosial IKEA.
Baca juga: IKEA gandeng Marimekko hadirkan warna berani lewat "BASTUA"
Pewarta: Vinny Shoffa Salma
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023