Jakarta (ANTARA News) - Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PP PBSI, Rexy Mainaky, mengatakan ganda campuran Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir akan menjadi tulang punggung tim Indonesia dalam turnamen Piala Sudirman bulan depan.

"Saya sudah ngomong ke Tontowi dan Butet (Liliyana) bahwa sekarang tulang punggungnya ganda campuran. Mereka mutlak harus mendapat poin," ujar Rexy dalam temu wartawan di Pelatnas Cipayung, Jakarta, Selasa.

Ia mengatakan, untuk meraih kemenangan dalam setiap pertandingan, tim Indonesia akan mengandalkan ganda campuran, ganda putra dan tunggal putra untuk meraih poin.

Menurut Rexy, tim Piala Sudirman akan dikumpulkan satu atau dua kali sepekan untuk membahas pertandingan dengan China dan India.

Tim China dan India akan menjadi lawan Indonesia pada babak penyisihan Grup A di Piala Sudirman yang akan meloloskan dua tim teratas ke babak berikutnya.

Meski lebih mengandalkan ganda campuran, ganda putra dan tunggal putra sebagai peraih poin pada Piala Sudirman, Rexy mengatakan, sektor putri tidak akan diabaikan.
 
"Saya tidak mau tunggal dan ganda putri menjadi rintangan. Mereka juga harus menang," kata juara ganda putra Olimpiade Atlanta itu.

Turnamen Piala Sudirman akan berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 19-26 Mei 2013. Indonesia memasang target juara pada kejuaraan dunia beregu campuran tersebut.
 

Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013