Beijing (ANTARA) - Agen perjalanan dan penyedia layanan pariwisata dalam jaringan (daring) di China dapat kembali menawarkan tur kelompok ke lebih banyak negara dan kawasan mulai 10 Agustus 2023.

Demikian disampaikan surat edaran dari Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata China.

Menurut lembaga tersebut, layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel terkait juga akan dilanjutkan.

Sejak China sebelumnya memprakarsai program percontohan untuk menghidupkan kembali layanan perjalanan grup outbound yang ditawarkan agen perjalanan.

"Pengoperasian pasar pariwisata outbound telah stabil dan tertib dan memainkan peran positif dalam mempromosikan pertukaran dan kerja sama pariwisata," papar surat edaran itu.

Diketahui, pasar perjalanan grup outbound China sempat terhenti pada awal 2020 karena pandemi COVID-19.

Dengan China mengoptimalkan respons epideminya, berbagai langkah telah diambil untuk mencabut pembatasan perjalanan warga China ke luar negeri dan mendorong pertukaran personel lintas perbatasan.


Pewarta: Xinhua
Editor: Sella Panduarsa Gareta
Copyright © ANTARA 2023