London (ANTARA News) - Gyli Sigurdsson mencetak gol penyama kedudukan untuk mengamankan hasil imbang 2-2 bagi Tottenham Hotspur dengan sesama pesaing tempat Liga Champions Everton pada laga sengit di Liga Utama Inggris, Minggu.
Spurs unggul cepat di White Hart Lane saat pertandingan baru berlangsung 34 detik melalui gol Emmanuel Adebayor, sebelum tamu mereka membalasnya melalui tandukan Phil Jagielka pada menit 15 dan tembakan Kevin Mirallas pada menit 53.
Spurs, yang kehilangan Gareth Bale karena cedera, kelihatannya tidak akan mendapat apa-apa dari pertandingan ini sebelum sepakan Adebayor membentur tiang gawang pada menit 87 dan Sigurdsson menyambar bola pantul untuk mencetak gol penyama kedudukan bagi tuan rumah.
Hasil ini membuat Spurs tetap berada di peringkat ketiga dengan 58 angka dari 32 pertandingan, unggul dua poin atas Arsenal (31 pertandingan) dan unggul tiga poin dari Chelsea (30 pertandingan). Peringkat keenam Everton memiliki 52 angka dari 31 pertandingan.
Sebelumnya, Liverpool gagal mendekati zona Liga Champions ketika ditahan imbang 0-0 oleh tamunya West Ham United di Anfield sehingga tertahan di peringkat tujuh dengan 49 angka dari 32 pertandingan.
Hasil imbang ini memperbesar peluang West Ham menghindari degradasi yang saat ini tujuh angka dari zona degradasi dengan menghuni peringkat ke-12.
Pemuncak klasemen Manchester United, yang unggul 15 angka, akan menjamu tim peringkat kedua Manchester City Senin esok, demikian Reuters.
(H-RF/I015)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013