Bergisch Gladbach (ANTARA News) - Penyerang kesebelasan nasional Brazil, Robinho, mengeluh sakit pada pahausai latihan pada Sabtu (24/6) menjelang pertandingan kesebelasannya pada babak 16 besar Piala Dunia 2006 di Jerman melawan Ghana, Selasa (27/6)."Ketika ia melakukan peregangan, ia merasa sakit. Kami telah memberi es dan akan menunggu sampai besok untuk melihat apakah perlu pemeriksaan lebih jauh," kata dokter tim Brazil, Jose Luis Runco, kepada wartawan Minggu, layaknya dikutip AFP.Pelatih Brazil, Carlos Alberto Parreira, mengatakan: "Kami tidak bisa mengatakan saat ini, apakah ada otot yang sobek atau hanya ketarik saja. Tetapi, Robinho belum pernah punya masalah otot dalam karirnya."Bintang Real Madrid berusia 22 tahun itu main sepanjang pertandingan saat timnya menang 4-1 atas Jepang, setelah masuk sebagai cadangan dalam dua pertandingan pertama Brazil di puncak ajang bergengsi dunia sepakbola yang berlangsung tiap empat tahun sekali itu. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2006