Jakarta (ANTARA) - Billie Eilish memberi penghormatan kepada mendiang aktor serial “Euphoria”, Angus Cloud, dengan cara yang istimewa.
Eonline, Kamis (3/8), saat tampil di atas panggung di festival musik Lollapalooza 2023 Kamis lalu (3/8), tiga hari setelah kematian Angus Cloud yang berusia usia 25 tahun, Billie Eilish meneriakkan nama sang aktor yang bermain dalam serial "Euphoria".
"R.I.P. Angus Cloud, teman-teman," ujar Billie Eilish di hadapan sekitar 400 ribu penonton setelah menyanyikan lagunya dengan Labrinth "Never Felt So Alone," yang juga ditampilkan di musim kedua terbaru “Euphoria”.
Setelah menarik perhatian pada rambut merah barunya, Billie Eilish meminta para penggemarnya untuk meletakkan ponsel, memegang tangan dan memeluk sesama penonton.
"Beri tahu seseorang di sebelahmu bahwa kamu berterima kasih untuk mereka, aku ingin kita semua bersyukur dan menyadari apa yang kita miliki,” kata Billie Eilish (21 tahun).
Baca juga: Aktor "Euphoria" Angus Cloud meninggal dunia pada usia 25 tahun
Keluarga Cloud mengumumkan bahwa aktor yang memerankan karakter favorit Fezco di “Euphoria” itu meninggal dunia pada 31 Juli di kediaman keluarganya di Oakland, California, Amerika Serikat.
"Dengan hati terberat kami harus mengucapkan selamat tinggal kepada manusia yang luar biasa hari ini," ujar salah satu anggota keluarga Cloud dalam sebuah pernyataan resmi.
“Sebagai seorang seniman, teman, saudara laki-laki dan anak laki-laki, Angus sangat spesial bagi kita semua dalam banyak hal,” kata keluarga menambahkan.
Aktor bernama asli Conor Angus Cloud Hickey tengah berduka atas kematian ayahnya yang meninggal belum lama sebelum Cloud.
"Minggu lalu, dia menguburkan ayahnya dan sangat berjuang dengan kehilangan ini," lanjut pernyataan keluarga.
“Satu-satunya kenyamanan yang kami miliki adalah mengetahui Angus kini bersatu kembali dengan ayahnya, yang merupakan sahabatnya. Angus terbuka tentang perjuangannya dengan kesehatan mental dan kami berharap kematiannya dapat menjadi pengingat bagi orang lain bahwa mereka tidak sendiri dan tidak harus melawan ini sendiri dalam diam,” bunyi pernyataan keluarga itu.
Baca juga: Billie Eilish berkabung atas kematian anabul kesayangannya
Baca juga: Billie Eilish dan Jesse Rutherford putus hubungan
Baca juga: Lady Gaga beri penghormatan untuk Tony Bennett di hari ulang tahunnya
Penerjemah: Pamela Sakina
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023