Kami harus memperoleh kemenangan dan setiap orang tahu talentanya masing-masing
Madrid (ANTARA News) - Pelatih Real Madrid Jose Mourinho menunjukkan diri sebagai sosok peracik strategi dengan "mengatur" dan memetakan kekuatan timnya, salah satunya dengan melontarkan pernyataan mengenai kondisi Iker Casillas.

"Casillas telah menjalani latihan dengan baik dan terus berlatih. Ia tinggal menunggu kesempatan," kata Mourinho mengomentari soal kapten Madrid itu ketika menghadapi laga melawan Galatasaray dalam leg pertama babak perempat final Liga Champions yang digelar di Santiago Bernabeu pada Kamis dini hari WIB.

"Saya senantiasa memperhatikan dia dengan seksama," kata pelatih berjuluk The Special One itu, sebagaimana dikutip dari laman Marca.

Ketika Mourinho ditanya soal gol yang cepat dalam laga itu, ia menyatakan, "tidak penting siapa yang mencetak gol atau siapa yang tidak mencetak gol. Kami harus memperoleh kemenangan dan setiap orang tahu talentanya masing-masing. Higuain telah tampil gemilang di Manchester, meski ia tidak mencetak gol."

Ia menolak berkomentar soal pemain yang pernah ia tangani, yang kini membela Galatasaray. "Saya tidak  suka dengan kultur yang mengait-ngaitkan masa lalu, dan ini juga berlaku dengan sejumlah pemain yang pernah saya tangani," katanya.

"Mereka pemain yang telah memberi saya banyak hal di masa lalu. Mereka teman-teman saya, dan itu senatiasa terus berlaku sampai sekarang," kata pelatih asal Portugal itu.

Ketika mengomentari penampilan Galatasaray, ia mengatakan, "Mereka tampil sebagai tim dengan manajer yang hebat, dengan segudang pengalaman di berbagai level pertandingan."

"Ia mampu mengorganisasikan lini pertahanan timnya dengan baik, bekerja dan berusaha dengan beroleh hasil yang gemilang. Ia punya pemain dengan segudang  pengalaman tampil di sejumlah pertandingan bergengsi di Eropa. Mereka punya tiga pemain depan, yang tidak perlu saya komentari lagi," katanya.

Mourinho menunjuk kepada tiga pemain depan Galatasaray, yakni Drogba, Sneijder, dan Yilmaz.

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013