Pasca kongres biasanya partai yang tadinya satu partai, jadi dua, tadinya dua jadi tiga. Kita perlu memberikan pendidikan politik demokrasi"
Sanur (ANTARA News) - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Marzuki Alie menolak jabatan Ketua Harian dan berharap partainya bersatu kembali setelah Kongres Luar Biasa selesai.
"Yang jelas saya tidak akan menjadi ketua harian, karena tugas DPR RI," kata Marzuki di area Inna Hotel Grand Bali Beach Sanur, Denpasar, Bali, Sabtu.
Dia berharap tak ada perpecahan dalam Partai Demokrat setelah KLB ini usai.
"Semoga bersatu kembali. Pasca kongres biasanya partai yang tadinya satu partai, jadi dua, tadinya dua jadi tiga. Kita perlu memberikan pendidikan politik demokrasi," demikian Marzuki.
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013