Bengaluru (ANTARA) - Saham Inggris dibuka melemah pada perdagangan Kamis, karena penurunan sektor energi dipimpin oleh Shell setelah labanya turun, mengalahkan kenaikan saham media dan harapan investor bahwa Federal Reserve AS akan berhenti menaikkan suku bunga.

Indeks saham-saham unggulan atau blue-chips FTSE 100 yang berfokus secara internasional tergelincir 0,2 persen pada pukul 07.12 GMT, sedangkan indeks saham-saham berkapitalisasi sedang atau mid-caps FTSE 250 yang fokus ke pasar domestik bertambah 0,4 persen.

Pergerakan FTSE berbeda dengan reli di pasar Asia setelah Fed menyampaikan apa yang beberapa orang perkirakan akan menjadi kenaikan suku bunga terakhirnya tahun ini.

Saham energi tergelincir 1,4 persen, terbesar di FTSE, setelah Shell merosot 2,1 persen menyusul penurunan laba kuartal kedua sebesar 56 persen.

Barclays kehilangan 5,5 persen setelah bank memperingatkan tekanan yang meningkat pada bisnis Inggris dan meleset dari perkiraan untuk unit perbankan investasinya.

Keuntungan di saham media dipimpin oleh Informa, yang terangkat 3,8 persen setelah perusahaan mengatakan berada di jalur yang tepat untuk memenuhi perkiraan akhir tahun penuh pada pemesanan ke depan yang kuat dan pemulihan yang kuat di China.

Sementara itu, Centrica melonjak 4,2 persen karena mengusulkan kenaikan 33 persen dalam dividen interim setelah membukukan lonjakan laba semester pertama.

Baca juga: Saham Eropa dibuka naik di tengah laporan pendapatan dan keputusan ECB
Baca juga: Saham Asia di tertinggi 5 bulan dipicu harapan kenaikan Fed berakhir
Baca juga: Wall St beragam karena Fed biarkan pintu terbuka untuk kenaikan

 

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2023