Heat sempat tertinggal 27 angka dari Cavs di kuarter tiga dan ini adalah salah satu rekor pembalikan keadaan (come back) terbesarJakarta (ANTARA News) - LeBron James menghasilkan triple double sekaligus mengantarkan kemenangan beruntun ke-24 Miami Heat pada pertandingan melawan Cleveland Cavaliers di Quicken Loans Arena, Cleveland, Rabu waktu setempat.
James mencetak 25 angka, 12 rebounds, dan 10 assists untuk membawa Heat menang tipis 98-95 melawan bekas klub yang pernah dibelanya. Mario Chalmers menambah 17 angka dan Dwyane Wade dengan 11 angka.
Heat sempat tertinggal 27 angka dari Cavs di kuarter tiga dan ini adalah salah satu rekor pembalikan keadaan (come back) terbesar pada musim Kompetisi Basket Amerika Serikat (NBA) 2012-2013.
James melakukan dua lemparan bebas saat waktu tersisa tinggal 4,7 detik yang membuat Heat unggul satu setengah bola. Cavs memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan, tetapi lemparan tiga angka C.J. Miles gagal di saat terakhir.
Meskipun tidak diperkuat tiga pemain utamanya, Kyrie Irving, Dion Waiters, dan Anderson Varejao, tuan rumah dapat memaksa Heat berjuang keras mengejar rekor kemenangan beruntun 33 kali milik LA Lakers.
Miami berhasil melaju 28-10 di kuarter tiga dan melaju dengan skor 74-68 saat Ray Allen melakukan tembakan tiga angka. Kemudian James menambah 8 angka di kuarter empat dan memaksa kedudukan sama 77-77 melalui tembakan tiga angka.
"Berat rasanya ketika Anda siap bermain dan Anda mesti menunggu sampai 45 menit. Ini pertandingan sulit namun kami adalah para profesional terlatih. Kami harus siap dengan apapun," kata James seperti dikutip AFP.
Pewarta: Ella Syafputri
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013