Saya tidak tahu apakah ini akan menjadi final saat melawan Prancis, namun ini tentu saja akan menjadi pertandingan kunci,"
Madrid (ANTARA News) - Gelandang Spanyol Sergio Busquets menargetkan enam angka dari dua pertandingan penting pada kualifikasi Piala Dunia melawan Finlandia dan Prancis selama enam hari ke depan, untuk membantu mengamankan tempat sang juara dunia di Brazil pada tahun depan.
Tim asuhan Vicente del Bosque saat ini memiliki koleksi nilai yang sama dengan Prancis di puncak grup kualifikasi mereka, dan Busquets percaya bahwa pertandingan antara kedua tim itu di Paris pada Selasa akan menentukan siapa yang menjuarai grup.
"Saya tidak tahu apakah ini akan menjadi final saat melawan Prancis, namun ini tentu saja akan menjadi pertandingan kunci," ucapnya dikutip AFP pada Rabu.
"Tim yang mendapatkan tiga angka dari pertandingan itu akan berada di posisi yang sangat baik."
"Kami tahu bahwa pertandingan melawan Finlandia tidak akan berlangsung dengan mudah. Kami telah melihat video-video mereka, dan mereka adalah tim tangguh. Kami berharap dapat memenanginya sehingga kami mendapatkan semua yang kami perlukan saat melawan Prancis."
Busquets juga mengecilkan sugesti-sugesti bahwa pertikaian lama antara para pemain Real Madrid dan Barcelona akan kembali terbuka akibat beberapa pertandingan terakhir mereka, namun ia mengakui bahwa hilangnya kapten kedua klub akibat cedera merupakan kehilangan besar.
Iker Casillas baru kembali berlatih menyusul cedera tangan, sedangkan Carles Puyol belakangan ini menjalani operasi lutut. Bagaimanapun, Xavi Hernandes telah bergabung dengan tim meski ia sempat diganggu masalah otot paha belakang dan Busquets mengatakan kehadirannya merupakan tanda betapa pentingnya kedua pertandingan itu.
"Di sini semua pemain Barcelona dan Real Madrid berada di kapal yang sama. Kami tahu bagaimana membedakan antara apa yang terjadi di level klub dan apa yang terjadi dengan tim nasional."
"Jika Iker dan Puyol memiliki peluang yang sama untuk berada di sini maka mereka akan melakukannya, seperti Xavi. Kami bermain untuk Piala Dunia."
Ketika Busquets kemungkinan akan tampil sejak awal pada kedua pertandingan itu, gelandang Manchester City Javi Garcia relatif merupakan pendatang baru tim ini dan ia berharap bisa mendapat kesempatan untuk dimainkan.
"Kita tahu untuk dapat masuk tim nasional merupakan hal yang sangat rumit. Terdapat pemain-pemain di level hebat yang harus dicoret," ucapnya menjelang pertandingan melawan Finlandia di Gijon.
"Anda tidak dapat merasa puas. Saya harus dapat mengambil keuntungan dari kesempatan saya, untuk bertarung agar dapat masuk dan membantu tim lolos ke Piala Dunia."
(H-RF/D011)
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013